CARA PEMASANGAN FIXING

Pada pemasangan fixing, lantai kayu Gracewood disatukan dengan landasan berupa playwood yang tebalnya minimal 8mm dengan dijangkar ke platbeton lantai dengan fiser dan paku beton. Kemudian lantai kayu dilem ke playwood dan dipaku dengan sudut kemiringan sudut 45 pada posisi lidah, selanjutnya pengeleman juga dilakukan pada lidah dan cekungan supaya lembaran kayunya menyatu.

PERSIAPAN PEMASANGAN

- Untuk lantai yang tidak rata, diratakan dengan adukan semen dan pasir. Bila hanya sedidkit tidak rata, cukup dirtakan dengan gurinda. - Untuk lantai yang sudah terpasang playwood tidak perlu dibongkar, tetapi tetap diperiksa kerataannya - Bila terdapat kerusakan pada lantai disebabkan rembesan air dari bawah lantai harus diperbaiki terlebih dahulu.

- Pasangang landasan playwood dengan ketebalan min. 8mm dengan paku beton dan fiser dengan jarak setiap 20 cm. Pastikan hasil pemasangan landasanya rata dan tidak bergelombang serta menyatu dengan stuktur lantai.

- Tentukan pola pemasangan yang akan di pakai, seperti random(acak), susun bata atau jenis lain.

Di bawah ini diberikan contoh pemasangan dengan pola susun bata (brick pattern).

Langkah Pertama >>Ukur ruangan yang akan dipasang, baik panjang maupun lebar, tentukan arah pemasangan, vertical atau horizontal dari pintu masuk. Tentukan pemasangan dari as ruangan atau dari sisi pinggir dinding, hitung berdasarkan efisiensi atau esthetika sesuai dengan keinginan pemilik. Pasang aksesories, seperti footingbridge dipintu dan bagian yang perlukan harus dipasangan lebih dahulu.

Langkah Kedua >> Jika pemasangan dimulai dari as ruangan dan dari depan pintu dibuang ke belakang, maka mulailah dengan baris pertama dipasang dengan cekungan menghadap ke footingbridge depan pintu, lem permukaan bawah dan cekungan, setelah dipasang dan diperiksa lurus dengan tarikan benang, maka langsung dipasang puku(nailing) dengan sudut 45 derajat dari sisi lidah. Langkah ini diteruskan sampai baris pertama selesai dipasang. Bagian pinggir dinding diukur terlebih dahulu, tanda dan potong sesuai dengan panjang yang dibutuhkan dan kalau memakai skirting dinding dapat dikurangan 2 mm, jika pasangan tanpa skirting cukup pasang rapat longgar saja rapih dan satu garis lurus. Setelah selesai pemasangan, periksa kembali dan pastikan sudah sejajar dengan garis patokan.

Langkah Ketiga >> Pasang baris kedua dengan mengambil as dari panjang papan Gracewood yang pertama, pastikan pola sesuai yang ditentukan yaitu susun bata. Selanjutnya lanjutkan pemasangan seperti pemasangan pada baris pertama. Setelah baris pertama selesai dipasang gunakan benang untuk memeriksa apakah barisan tersebut sudah rapih dan lurus dan nats sambungan sisi pendeknya tepat pada as tengah papan pada barisan sebelumnya dengan bentuk pola susun bata.

Langkah Keempat >> Ulangi langkah kedua pada baris pasangan selanjutnya sampai sisi bagian terakhir dari baris sebelumnya. Jangan lupa selalu periksa kelurusan dan kerapian serta pulo pemasangannya.

Langkah Kelima >> Pada baris terakhir Gracewood diberi tanda dan dipotong sesuai lebar yang dibutuhkan. Gunakan wedges untuk merapatkannya jika diperlukan.

TAMBAHAN

Pemakaian GRACEBOND: Pakai perekat GRACEBOND di bagian cekungan supaya cekungan dan lidah menyatuh dengan kuat serta permukaan bawah supaya menyatu dengan landasan playwoodnya yang sudah diangkur ke struktur.

Pemakaian AKSESORIES: Pakai Footingbridge C untuk pertemuan dengan keramik, marmer, dan depan kamar mandi dan teras yang berhubungan dengan air, supaya mencegah rembesan merusak kayu. Pakai Fodtingbridge L untuk pertemuan dengan karpet. Pakai Footingbridge H untuk penyambungan kayu yang tidak sealur. Pakai stepnosing untuk ending yang berbeda ketinggian, seperti akhir depan tangga.

Selamat mencoba, somoga berhasil.

Hak-Patent